Friday, 24 June 2022

Resep Ikan Kembung Kuah Kuning

Targetnya setiap bulan menulis 15 artikel, tapi ternyata belum tercapai. Waktu begitu cepat berlalu, tahu-tahu sudah seminggu saya belum update artikel baru. Duh, sedih. Makanya sekarang saya mau berbagi resep masakan yang mudah saja yaitu ikan kembung kuah kuning. 

resep ikan kembung kuah kuning

 

Ikan kembung ini salah satu menu rutin di keluarga saya, walaupun anak-anak tidak begitu suka. Saya tetap memasaknya karena ikan kembung punya manfaat yang bagus untuk menambah asupan protein. Harga ikan kembung juga relatif terjangkau. Supaya anak-anak mau makan ikan kembung, saya masak dengan kuah kuning atau sambal balado. 

Kali ini saya mau berbagi resep ikan kembung kuah kuning. Saya beli ikan kembung biasanya satu plastik isi 4-5 ekor, entah ukurannya berapa. Harganya sekarang kisaran Rp 18.000. Tak terasa ya waktu berlalu, dulu harga ikan kembung hanya Rp 9000, sekarang sudah dua kali lipatnya. Jumlahnya pas untuk seluruh keluarga nih, karena keluarga saya ada 5. 

Dulu saya tidak tahu cara memilih ikan yang segar. Apesnya, entah kenapa tukang sayur di komplek perumahan saya itu suka menjual ikan yang tidak segar. Mungkin karena tidak laku. Akibatnya, ikan ini akan hancur saat digoreng. Ikan segar bisa kita lihat dari matanya yang masih jernih (tidak copot), dagingnya masih kenyal (tidak lembek), dan kulitnya tidak terkelupas. Kalau darahnya masih merah, itu berarti segar sekali. 

Dibandingkan dengan masakan Internasional seperti Spaghetti Keju Panggang, saya lebih suka masakan tradisional ini. Untuk menu tambahannya bisa dengan tempe atau tahu goreng, bisa juga tambah sambal bawang goreng. 

Bahan-bahannya: 

Ikan kembung 4 ekor, bersihkan insangnya 

Kunyit 1ruas

Bawang putih 5 siung

Bawang merah 5 siung

Jahe 1 ruas 

Sereh, daun jeruk, dan daun salam secukupnya

Garam, gula, dan penyedap secukupnya

Lengkuas, dibelah 

Cabai rawit 5 buah 

Air secukupnya

Cara memasaknya: 

Ikan kembung dibersihkan insangnya, biasanya saya menyuruh tukang sayur saja untuk membersihkannya. Setelah dicuci lalu digoreng sampai agak kering. Tiriskan. 

Haluskan kunyit, bawang merah, bawang putih, dan jahe. Tumis dengan sedikit minyak sampai harum bersama serai, daun jeruk, daun salam, dan lengkuas sampai harum. 

Masukkan ikan ke dalam tumisan bumbunya, aduk-aduk sebentar lalu tambahkan air. Aduk-aduk lagi.

Tambahkan garam, gula, dan penyedap. Jangan lupa juga dengan cabai rawitnya. Aduk sampai bumbunya menyerap dan airnya berkurang. Angkat dan sajikan bersama nasi panas. 

Mudah banget kan masaknya? Memang saya itu masaknya nggak ribet, bahan-bahannya juga nggak susah. Kalau mau lebih kaya lagi bumbunya, bisa ditambah bumbu-bumbu lain. 

Untuk menghaluskan bumbunya cukup pakai blender, karena tidak kuat mengulek banyak-banyak. Buat saya, memasak itu jangan dijadikan beban. Dulu kelihatannya ribet ya memasak ikan kembung kuah kuning ini. Setelah dijalani eh ternyata mudah saja. Saya lebih senang memakai bumbu bikinan sendiri daripada bumbu yang sudah dihaluskan di tukang sayur. Entah kenapa rasanya kok pahit. 

Untuk bumbu yang belum dihaluskan ini harga seplastiknya Rp 2000, sama dengan bumbu yang sudah dihaluskan tapi menurut saya lebih enak bumbu buatan sendiri hehehe. Yang penting mau menyiangi bumbunya saja, karena memang itu yang paling merepotkan dari sebuah proses memasak. 

Kalau tidak mau repot menyiangi bumbunya, coba masak resep telur dadar crispy ini karena tinggal pakai tepung yang sudah jadi dan proses memasaknya pun cepat. 

No comments:

Post a Comment

Terima kasih atas komentarnya. Mohon maaf, komentar SPAM dan mengandung link hidup, akan segera dihapus ^_^