Alhamdulillah, Allah masih beri rejeki untuk merayakan lebaran, di antaranya dengan dapat membeli keperluan lebaran. Terutama baju. Pengalaman saya membeli baju lebaran di bulan Ramadan itu sangat melelahkan kalau dilakukan di mall-mall. Rencananya sih sambil ngabuburit, tapi ternyata ngabuburit di mall itu tak menyenangkan. Banyak orang yang juga terpikir untuk ngabuburit di mall. Selain mallnya sangat penuh, saya sekeluarga pun kesulitan mendapatkan restoran untuk berbuka puasa karena tidak kebagian tempat. Apalagi dengan kondisi tubuh yang lemas karena sedang berpuasa, mencari baju lebaran pun tidak maksimal. Akhirnya, kami hanya berhasil membeli baju lebaran untuk anak-anak. Saya?
Saya belum sempat membeli baju untuk sendiri, eh anak-anak sudah ribut minta pulang. Lah, ngapain ribet mencari baju lebaran kalau kita bisa membelinya secara online? Sayangnya, saya sering kecewa kalau beli baju di toko online. Di antaranya karena: pakaian kekecilan dan kondisi pakaian yang tidak sesuai dengan gambar di webnya. Gambar di webnya bagus sekali, begitu barangnya sampai eh bahannya tipis menerawang dan tidak secemerlang di gambarnya. Ukuran tubuh saya yang XL juga menyulitkan untuk mendapatkan pakaian yang sesuai. Tidak banyak pakaian berukuran XL. Seringnya saya dapat yang One Size dan ternyata.... tidak muat! Hiks....
Berhubung saya belum juga mendapatkan baju lebaran dan tidak sempat ke mall, saya mencoba berbelanja di www.hijabenka.com, salah satu e-commerce yang masih satu keluarga dengan Berrybenka. Tidak sulit untuk mencari produk di Hijabenka, karena sudah ada kategorinya. Setelah satu jam, akhirnya saya dapat 3 item yang mau dibeli. Baju, celana, dan dalaman jilbab. Ini dia plusnya berbelanja di Hijabenka:
Banyak Diskonnya
Mungkin insting perempuan (dan ibu-ibu), saya suka sekali dengan barang diskon hehe. Di Hijabenka ini, semua barang yang saya beli adalah barang diskon. Dalaman jilbabnya, sudah didiskon dari harga Rp 39 ribuan jadi Rp 33 ribuan. Itupun pas barangnya sampai, di labelnya terpasang harga Rp 85 ribu! Wah, berarti diskonnya banyak sekali yaa... Saat saya pesan juga ada diskon tambahan 10% kalau beli satu dan 25% kalau beli tiga. Tapi sayang saya lupa memasukkan kode vouchernya, jadi gagal dapat diskon lagi.
Mudah Mendaftar
Setelah memilih-milih barang, saya harus login/register dulu. Prosesnya pun mudah. Saya hanya memasukkkan beberapa data dan saat itu juga saya sudah bisa memproses pembayaran. Tidak perlu konfirmasi email lagi ataupun mengisi password lagi. Saya pernah kesulitan mendaftar di sebuah toko online sampai akhirnya tidak jadi beli.
Banyak pilihan pembayaran
Pilihan pembayaran ini tentunya penting, karena biaya transfer antar bank itu bikin belanja online jadi lebih mahal. Hijabenka memiliki 8 pilihan pembayaran! Salah satunya, COD (Cash on Delivery) alias bayar di tempat (di rumah) ketika kurir menyerahkan barangnya kepada kita. Memang banyak toko online yang juga bisa bayar di tempat, tapi setelah saya coba eh ujung-ujungnya mereka bilang kalau tidak bisa dilakukan pembayaran di tempat. Berarti sistemnya masih belum oke. Nah, pengalaman kemarin belanja di Hijabenka, saya berhasil melakukan pembayaran di tempat! Ah, betapa terharunya saya bisa bayar di tempat, xixixi. Saya tidak harus ke ATM atau menelepon suami untuk mentransfer pembayaran karena sehari-hari saya bekerja dari rumah jadi jarang bepergian. Sudah begitu, saya belum menggunakan internet atau mobile banking, jadi masih konvensional. Kalau mau transfer ya harus ke ATM. Dengan adanya COD ini membuat belanja online jadi lebih mudah dan menyenangkan. Barang sampai di rumah sehari setelah dipesan (tergantung jarak dan lokasi). Cepat sekali yaa...
Bayar di tempat (COD) |
Gratis Biaya Pengiriman
Biaya pengiriman gratis? Siapa yang tidak mau? Biaya pengiriman juga menjadi kendala bagi siapa pun yang mau belanja online, apalagi kalau mahal. Untungnya saya masih di wilayah Jabodetabek, jadi ongkos kirim masih murah. Eh, tapi kalau ongkos kirimnya gratis, bisa lebih senang lagi deh saya. Kemarin saat berbelanja di Hijabenka, saya tidak dikenakan biaya kirim! Tadinya saya bingung, setelah semua harga dijumlahkan, kok tidak ada biaya kirimnya. Saya bahkan khawatir jangan-jangan kalau COD, biaya kirimnya lebih mahal. Ternyata eh ternyata, kalau berbelanja minimal Rp 100 ribu, biaya kirimnya GRATIS! Berhubung kemarin total belanjanya lebih dari Rp 100 ribu, saya tidak membayar biaya kirim.
Dikemas dalam Kotak Cantik
Baru kali ini saya belanja online dan barangnya dikemas di dalam kotak yang cantik. Di mana lagi kalau bukan di Hijabenka? Biasanya, belanja di toko online itu barangnya dikemas di kardus biasa, bahkan pernah juga barangnya dijejalkan saja ke dalam plastik hitam, lalu dilakban serampangan. Hadeeeuh... Tidak menarik sekali penampilannya. Di Hijabenka ini kotak kemasannya eksklusif, seperti kotak souvenir atau parcel. Saya jadi sayang dengan kotaknya. Kotaknya bisa dipakai untuk menyimpan pernak-pernik. Pokoknya sayang deh kalau dibuang. Sudah begitu, saya juga mendapatkan kartu lebaran dari Hijabenka dan dua sachet pengharum pakaian. Ah, tahu saja nih Hijabenka....
Kotak cantik & bonus kartu lebaran |
Ada Garansi Pengembalian
Ukuran tubuh yang XL membuat saya sering kecewa membeli pakaian secara online, karena sering kekecilan. Memang ada pilihan ukuran dan bahkan di Hijabenka juga detail memberikan ukuran panjang, lebar pakaian tersebut. Sayangnya, kadang saya luput. Begitu pakaian dicoba, eh tidak muat. Bagian perutnya sih sepertinya muat, tapi ternyata tidak bisa melewati pinggul hehehe.... Untungnya di Hijabenka ini ada formulir pengembalian kalau barang tidak sesuai dengan jangka waktu 30 hari. Prosesnya juga mudah. Apalagi sudah ada sticker bertuliskan alamat kita dan alamat Pengembalian. Pengembalian bisa dalam bentuk dana yang ditransfer ke rekening kita, kredit di Hijabenka yang bisa dipakai untuk membeli barang lain, atau ditukar dengan barang lain.
Formulir pengembalian |
Jadi, berbelanja di bulan Ramadan juga bisa mudah dan menyenangkan tanpa harus mengganggu ibadah puasa, yaitu dengan belanja online. Apalagi kalau belanjanya di Hijabenka, bisa bayar di rumah dan gratis ongkos kirim! Alhamdulillah, belanja online lebih mudah dan menyenangkan di Hijabenka.
“Post ini diikutsertakan dalam Blog Competition HIJABENKA X IHB“.
Konsumen semakin dimudahkan untuk berbelanja, ya?
ReplyDeleteUntuk baju, saya masih tetap pakai metode konvensional alias beli di toko karena harus coba dulu. Soalnya pernah beli ukuran free size, pas dicoba lha kok ngga free ukurannya hehehe
Selamat Sore Bu Leyla,
ReplyDeleteSaya sedang blogwalking dan menemukan blog anda.
Saya Soraya dari http://serumah.com.
Saat ini trend berbagi ruangan/roomsharing sangat gencar. Kami berinisiatif untuk membuat situs pencari teman sekamar/roommate agar orang-orang yang ingin menyewa rumah dapat berbagi tempat tinggal dan mengurangi biaya pengeluaran untuk tempat tinggal. Berawal dari ide tersebut, website serumah.com diluncurkan pada awal tahun 2016.
Saat ini saya membutuhkan bantuan anda untuk menuliskan artikel review mengenai serumah.com di situs blog anda. Kami sangat menghargai jika Anda bersedia untuk memberikan review terhadap website kami dan menerbitkannya di blog anda.
Mohon hubungi saya jika ada pertanyaan lebih lanjut. Saya ucapkan terima kasih atas waktu dan kesempatannya.
Soraya F.
Cataga Ltd.
soraya.serumah@gmail.com
http://serumah.com/
Belanja online dengan toko online yang terpercaya membuat para konsumen tidak ragu berbelanja via dunia maya.
ReplyDelete